
Centre of Management (Himpunan Profesi Centre of Management) merupakan himpunan yang ada di Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen. COM@ terbentuk pada tanggal 27 Mei 2003. Himpunan COM@ merupakan uatu wadah organisasi yang menampung para peminat ilmu-ilmu manajemen. Himpunan ini terbentuk seiring dengan tumbuhnya kesadaran mahasiswa manajemen akan hak dan kewajiban, serta tanggung jawab terhadap masyarakat dengan mangembangkan ilmu pengetahuan yang telah diberikan.
Fungsi COM@
•Wadah pengembangan profesionalisme mahasiswa dalam disiplin ilmu manajemen.
•Wadah pengembangan kreativitas mahasiswa dalam disiplin ilmu manajemen.
•Wadah pengembangan aktualisasi diri mahasiswa dalam disiplin ilmu manajemen.
•Wadah pengabdian masyarakat.
Lambang COM@
•Warna kuning emas melambangkan COM@ yang memiliki cita-cita luhur.
•Warna merah melambangkan COM@ yang memiliki semangat.
•Warna biru melambangkan COM@ yang memiliki kesabaran dalam menghadapi dan memecahkan setiap permasalahan yang ada.
•Logo IPB dalam lambang COM@ menunjukan bahwa COM@ sebagai bagian dari institusi IPB.
•Lambang COM@ menyerupai sebuah komet yang akan menuju suatu sasaran.